Rambutan Dari Warga Menambah Asupan Vitamin Satgas TMMD

    Rambutan Dari Warga Menambah Asupan Vitamin Satgas TMMD
    (Foto Dokumen) : Anggota Satgas TMMD Reguler 119 Disela-sela Istirahat Mendapat Kiriman Buah Dari Warga Desa Tanjungrejo, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Jum'at (1/3/2024).

    PATI- Di sela istirahat siang pengecoran jalan, anggota Satgas TMMD Reguler 119 mendapat kiriman buah dari warga Desa Tanjungrejo, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Jum'at (1/3/2024).

    Kiriman buah rambutan dari Muhtar diharapkan bisa menambah asupan vitamin C alami kepada anggota Satgas untuk memperkuat imunitas sehingga kondisi bisa terus bugar.

    Ini diungkapkan oleh Muhtar saat menghampiri anggota Satgas yang sedang berteduh.

    "Kersane seger pak, ada rambutan dari kebun sendiri, monggo disambi, " kata Muhtar dengan dialek Jawa.

    Ia berharap seluruh pekerjaan program TMMD dapat berlangsung lancar sehingga bisa segera dirampungkan dan hasilnya bisa segera dinikmati masyarakat.

    "Semoga sehat waras ya pak, biar pekerjaan cepat selesai, " tandasnya.

    Dalam kesempatan tersebut salah satu anggota Satgas Sertu Febri menyampaikan terimakasihnya kepada pak Muhtar.

    "Matur nuwun nggih pakdhe, Barokallaah, aamiin, " kata Sertu Febri.

    Editor     : Agung 

    Sumber  : Pendim Pati 

    pati jateng tmmd reguler 119 kodim 0718/pati
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Sutaji Dan Soleh Warga Desa Tanjungrejo...

    Artikel Berikutnya

    Coffee Break, Satgas TMMD Bersama Warga...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan, Antara Janji dan Realisasi
    Kodim 1710/Mimika Gelar Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Ke-79